Wapres Ma'Ruf Amin Resmikan Simposium Mahkamah Konstitusi Bali 2019
Aturan yang kita harus penuhi antara lain tak boleh pakai sneaker lalu tidak boleh pakai kaos, dan kita kudu pakai Jas plus kita juga harus melewati beberapa tahap pemeriksaan yang super ketat sebelum memasuki areal acara. Banyak ada penjagaan depan tengah dan tahap akhir sebelum masuk Areal utama.
Acara ini bernama The 3rd Indonesian Consitutional Court International Symposium (ICCIS) 2019 yang di selenggarakan di The Apurva Kempinski Bali pada Senin, 4 November sampai dengan Kamis, 7 November 2019. Acara di awali dengan opening oleh MC kemudian menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya, di susul olehtarian tradisional Bali barulah sambutan oleh Anwar Usman selaku Chief Justice of The Constitutional Court of The Republik Indonesia.
Puncak acara adalah pembukaan secara resmi Simposium Mahkamah Konstitusi 2019 Bali oleh Wakil Presiden Republik Indonesia K.H Ma'Ruf Amin. Peresmian di tandai dengan pemukulan Gong di atas panggung utama di saksikan oleh seluruh peserta dan perwakilan negara peserta.
Ma'Ruf Amin mengatakan
"Merupakan tanggung jawab negara untuk memajukan hak-hak ekonomi, sosial, dan budaya. Tidak hanya dalam bentuk obligation of result, tapi juga sekaligus dalam bentuk obligation of conduct,"
Tema Simposium Mahkamah Kostitusi Bali 2019 ini adalah “Constitutional Court and the Protection of Social and Economic Rights”. tentu dari diskusi para hakim konstitusi, peneliti serta akademisi di sini kita sangat mengharapkan perlindungan yang lebih baik khususnya terhadap hak sosial dan ekonomi.
Informasi tambahan dimana negara negara anggota ACCA meliputi Malaysia, Afganistan, Azerbaijan, Kazakhstan, Turki, Thailand, Rusia, Pakistan, Myanmar, Mongolia, Korea Selatan, Kirgizstan.
Bukan hanya itu ada pula peneliti yang turut ambil bagian dan memberikan masukan seperti dari negara tetangga Timor Leste, Bolivia, Andora dan Albania.
Wapres Ma'Ruf Amin Resmikan Simposium Mahkamah Konstitusi Bali 2019 - Meskipun tak bisa berjabat tangan tanggung dengan bapak wakil presiden tetapi merupakan suatu pengalaman tersendiri buat aku meliput sebuah kegiatan berskala International dengan undangan para pejabat kelas wahid negeri ini.
Posting Komentar untuk "Wapres Ma'Ruf Amin Resmikan Simposium Mahkamah Konstitusi Bali 2019"